No image available for this title

Proyek Akhir

Implementansi dan Analisis Failover/Failback dan Load Balancing Pada WEB Server Menggunakan Ubuntu Metal As a Service



Ubuntu Metal as a Service (MAAS) merupakan layanan yang dapat mengelola virtual server atau node. Web server adalah service yang memiliki tugas menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari client. Situs Web saat ini menjadi sebuah media yang lebih disukai untuk mendapatkan informasi terbaru. Suatu situs web yang banyak diakses akan menyebabkan beban kerja pada layanan web server. Web server menjadi lebih berat dan kurang optimal. Jika kondisi seperti ini terus berlanjut maka akan terjadi overload dan server menjadi down sehingga permintaan web tersebut tidak dapat dilayani lagi. Untuk mengatasi masalah ini diterapkan beberapa teknik atau metode di setiap servernya, yakni metode failover/failback menggunakan tool Hearbeat yang menyediakan high availability agar server tetap hidup dan load balancing menggunakan tool HAproxy membantu proses transfer data berjalan dengan stabil tanpa mengalami downtime atau kegagalan server. Kemudian teknik replication data yang digunakan untuk menduplikasi data antara server menggunakan tool DRBD. Hasil analisis menunjukan bahwa ketika terjadi failover membutuhkan waktu 2,1 detik memindahkan layanan web server. Saat terjadinya failback membutuhkan waktu 4,6 detik mengembalikan layanan web server. Load balancing membagikan request secara merata pada webserver backend. Kata kunci : metal as a service (MAAS), web server, high availability, load balancing, failover/failback, replication data, DRBD, heartbeat


Ketersediaan

PA1455301089PA TIPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TI
Penerbit Perpustakaan Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xi, 49hlm.; ilus.: 21cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TI
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this