Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
Aplikasi Pengenalan Nama Surah Pada Kitab Suci Al-Qur'an Menggunakan Speech Recognition (Studi Kasus: Surah-Surah Pada Juz Ke-30 Kitab Suci Al-Qur'an)
Al-Qur’an adalah kitab suci bagi seluruh pemeluk agama Islam. Al-Qur’an terdiri dari 30 juz (bab) dan 114 surah yang berisi firman Allah Subhanahu Wa Ta’aala yang diturunkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam melalui perantaraan Malaikat Jibril. Al-Qur’an merupakan kitab suci yang sangat lengkap dan dapat dijadikan petunjuk atau pedoman hidup bagi seluruh umat manusia. Salah satu bagian di dalam Al-Qur’an adalah juz ke-30. Juz ke-30 merupakan juz terakhir yang terdapat pada kitab suci Al-Qur’an dan bagian yang paling sering didengar dan paling sering dibaca. Ketika belajar membaca Al-Qur’an, hal pertama yang dipelajari adalah membaca dan menghafal surah-surah yang terdapat pada juz ke-30 ini. Meskipun begitu, masih terdapat suatu permasalahan. Masalah tersebut yaitu kesulitan dalam hal mengetahui nama surah dan ayat-ayat yang terkandung di dalam juz ke-30. Dengan memanfaatkan teknologi speech recognition, maka dirancang suatu aplikasi pengenalan nama surah AlQur’an pada juz ke-30 berbasis android. Algoritma yang diterapkan pada aplikasi ini adalah algoritma Markov Model. Algoritma ini akan mengolah inputan suara yang diberikan oleh user dan menghitung probabilitas nama surah yang diucapkan. Setelah dilakukan pengujian keberhasilan deteksi suara, akurasi tertinggi aplikasi dalam menerima inputan suara adalah pada lingkungan tanpa noise dengan akurasi sebesar 100% pada jarak yang paling ideal adalah sejauh 50 cm dan 1 meter untuk suara user laki-laki, sedangkan untuk suara user perempuan adalah sejauh 50 cm. Nilai cyclomatic complexity yang didapatkan adalah 7 setelah dilakukan control flow testing. Kemudian dari kuesioner yang disebarkan diperoleh 87,74% responden menyatakan aplikasi yang dibangun dapat membantu user lebih mengetahui nama-nama surah pada juz ke-30. Kata Kunci: Al-Qur’an, Juz ke-30, Markov Model, Speech Recognition.
Ketersediaan
PA1455301019 | PA TI | Perpustakaan PCR (R) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TI
|
Penerbit | Perpustakaan Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2018 |
Deskripsi Fisik |
xiii, 54hlm.; ilus.: 21cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TI
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain