No image available for this title

Proyek Akhir

Rancang BAngun Dispenser Pintar



Perkembangan teknologi dalam bidang industri tumbuh sangat cepat hingga tahun 2017. Berbagai macam barang elektronik telah di buat sesuai kebutuhan industri maupun rumah tangga contohnya ialah pada dispenser. Pada dispenser sebelumnya penukaran galon masih secara manual, maka pada proyek akhir ini merancang dispenser penukar galon secara otomatis berbasis Mikrokontroler yang mampu mengontrol penukaran galon secara otomatis. Pada awalnya galon yang masih bersegel (berisi air) diletakkan ke salah satu landasan konveyor dengan menekan switch on galon secara otomatis bergerak ke dalam dispenser dan berhenti secara otomatis. Setelah itu sistem pelubang galon aktif bergerak vertikal melubangi tutup galon dan dilanjutkan penggerak selang sampai posisi dalam galon. Pompa akan aktif jika air pada wadah habis ditentuin oleh sensor pelampung dan jika masih ada air pada galon. Jika galon pertama sudah habis akan otomatis menukar galon kedua. Pada pengujian yang dilakukan pergerakan otomatis pada dispenser pintar ini dapat dikontrol oleh mikrokontroler arduino mega 2560. Berhentinya galon secara otomatis dan tepat pada pelubang adalah 92,5% dari 40 kali percobaan, tingkat keberhasilan sistem pelubang dan penggerak selang 100% berhasil, dan tingkat keberhasilan dari sistem otomatis dispenser pintar ini 90% dari 30 kali percobaan dengan ratarata waktu menukar galon adalah 19,61 detik. Kata kunci: Mikrokontroler, Switch, Buzzer, Led.


Ketersediaan

PA1521412007PA TMPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TM
Penerbit Perpustakaan Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xi, 44hlm.: 21cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TM
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this