No image available for this title

Proyek Akhir

Alat Pencuci Mangkuk Otomatis



Wisata kuliner mie ayam dan bakso mudah dijumpai di
sekitar kita. Biasanya para pedagang mie ayam dan bakso
menggunakan mangkuk yang relatif sama yaitu mangkuk cap
ayam jago. Umumnya para pedagang mie ayam dan bakso masih
mencuci mangkuk-mangkuk secara manual. Oleh karena itu
muncul ide untuk merancang alat pencuci mangkuk otomatis.
Pencucian mangkuk menggunakan metode ultrasound. Proses
dari alat pencuci mangkuk otomatis berawal dari mangkuk
diumpan menggunakan konveyor. Mangkuk disemprot terlebih
dahulu menggunakan pompa air yang diatur solenoid valve,
kemudian mangkuk masuk ke dalam bak pencuci, air dalam bak
akan digetarkan dengan frekuensi tinggi oleh ultrasound
tranducer. Getaran tersebut akan menggetarkan partikel air yang
akan bergerak dengan kecepatan tinggi. Gerakan ini layaknya
penggosokan manual pada mangkuk, sehingga melunturkan
kotoran pada mangkuk. Setelah beberapa waktu, mangkuk
dikeluarkan dari bak pencuci dan dibilas kembali dengan
semprotan air yang diatur menggunakan solenoid valve. Mangkuk
yang telah dibilas dioper menuju rak penyusun menggunakan
konveyor. Kapasitas pencucian yang dihasilkan alat pencuci
mangkuk otomatis ini adalah 12 mangkuk bersih per menit.
Kata kunci :mangkuk, konveyor, ultrasound, tranducer.


Ketersediaan

PA1621412016Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TM
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xi, 41 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TM
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this