No image available for this title

Proyek Akhir

Sistem Pakar Diagnosa Penyakit MERS-COV Berbasis Web Dengan Metode Dempster-Shafer



Middle East repiratory syndrome coronavirus (MERS-CoV) pertama kali
dilaporkan di Arab Saudi. Indonesia juga termasuk dalam kasus penyakit
MERS karena Indonesia termasuk memiliki jemaah umrah terbesar di
dunia. Di Indonesia jemaah haji meningkat setiap tahunnya sehingga
resiko terkena penyakit MERS-CoV sangatlah besar. Namun masyarakat
tidak begitu banyak yang mengetahui penyakit ini serta gejalanya. Untuk
mengatasi permasalahan tersebut penggunaan sistem pakar dapat
membantu mendiagnosa penyakit MERS-CoV tanpa harus menemui
dokter secara langsung. Pada proyek akhir ini direncanakan implementasi
dengan menggunakan metode Dempster Shafer. Metode ini mencari nilai
kepercayaan berdasarkan gejala yang didapat dari ilmu kepakaran dokter
spesialis paru-paru. Implementasinya menggunakan bahasa pemograman
PHP. Hasil dari diagnosa sistem pakar ini berupa jenis penyakit yang
diderita dan persentase nilai probabilitas terhadap penyakit tersebut.
Setelah dilakukan pengujian, didapatkan hasil bahwa seluruh
fungsionalitas sistem telah terpenuhi. Lalu, nilai cyclomatic complexity
yang didapatkan adalah 8 dari hasil white box testing, hal tersebut
menunjukkan kode program metode Dempster-Shafer tergolong kepada
program yang sederhana tanpa banyak resiko. Berdasarkan hasil validasi
pakar didapatkan sebesar 76.7% dimana tergolong baik dalam
mendiagnosa penyakit Mers-CoV dan hasil dari kuesioner didapatkan
rata-rata sebesar 84.13% dimana tergolong sangat baik dalam membantu
pengguna dalam mendiagnosa penyakit.
Kata kunci: Sistem Pakar, MERS-CoV, Dempster-Shafer, MySQL, PHP


Ketersediaan

PA1555301025PA TIPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xvii, 68 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this