Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
IMPLEMENTASI TEXT MINING DALAM MENENTUKAN KARAKTERISTIK KEPRIBADIAN MENGGUNAKAN ALGORITMA NAÃVE BAYES (STUDI KASUS: INSTAGRAM)
Teknologi informasi adalah teknologi yang membantu manusia dalam
membuat, mengubah, menyimpan, mengomunikasikan dan menyebarkan
informasi ke seluruh dunia. Salah satu media untuk bersosialisasi satu
sama lain untuk berinteraksi tanpa batas adalah media sosial. Media sosial
yang paling popular di dunia adalah Instagram, yang memungkinkan
pengguna membagikan foto maupun video yang disertai caption atau
keterangan kepada pengguna lainnya. Banyaknya jumlah penggunaan
Instagram setiap harinya, menggambarkan karakteristik kepribadian
pengguna Instagram. Mengetahui karakter kepribadian seseorang melalui
sosial medianya dapat membantu banyak pihak untuk mengolah dan
memaksimalkan potensi yang ada di dalam diri. Postingan caption
pengguna Instagram akan diambil menggunakan Instagram API.
Mengolah data yang sangat banyak dan tidak terstruktur menggunakan
text mining dan Algoritma Naïve Bayes Classifer untuk mengklasifikasi
karakteristik kepribadian pengguna berdasarkan 5 kategori Model big
five factor yaitu Openness, Conscientiousness, Extraversion,
Agreeableness dan Neuroticism. Sistem dibangun berbasis web, dan
diharapkan dapat membantu untuk mengetahui identifikasi karakteristik
kepribadian dari postingan pengguna Instagram. Teknik text mining dan
metode Naive Bayes Classifier berhasil diadaptasikan dalam menentukan
karakteristik kepribadian pada sistem. Sistem telah teruji secara
fungsionalitas dan didapatkan rata-rata akurasi sebesar 81.4278%. Sistem
dapat digunakan untuk mengetahui karakteristik kepribadian pengguna
Instagram sehingga hasil yang ada dapat digunakan untuk berbagai
kepentingan.
Kata kunci: Teknologi Informasi, Media Sosial, Instagram, Caption,
Text Mining, Naive Bayes Classifier, Big Five Factor.
Ketersediaan
PA1555301032 | Perpustakaan PCR (R) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TI
|
Penerbit | Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2019 |
Deskripsi Fisik |
xiii, 86 hlm.; 21 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TI
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain