No image available for this title

Proyek Akhir

Smart Mirror Using Raspberry Pi



Dalam kemajuan teknologi yang pesat, orang-orang diharapkan lebih produktif dan efisien dalam kegiatan sehari-hari mereka. Bagi pengguna ponsel pintar, laptop, dan perangkat serupa lainnya juga telah disediakan fitur untuk mengefisienkan waktu. Pada umumnya, cermin adalah salah satu benda yang dapat memantulkan cahaya. Seiring berkembangnya waktu, saat ini cermin dapat di fungsikan sebagai alat untuk menampilkan informasi dengan cara mengubah cermin tersebut menjadi sebuah smart mirror. Smart mirror merupakan sistem yang telah diprogram dan dapat bekerja dengan bantuan raspberry pi untuk menampilkan berbagai informasi. Penelitian tentang smart mirror sudah pernah dilakukan oleh Nugraha yang berjudul “Pembangunan Smart Mirror Menggunakan Raspberry Pi Berbasis IoT”. Namun perihal yang ada pada penelitian tersebut hanya berfokus untuk bagian makeup artist, dimana informasi yang ditampilkan hanya data jadwal, data client dan catatan. Oleh karena itu, penulis mengembangkan penelitian tersebut agar dapat membantu semua kalangan dalam memperoleh informasi, bukan hanya pada makeup artist saja. Smart mirror diuji dengan menggunakan pengujian black box testing dan pengujian input, proses dan output. Berdasarkan pengujian black box yang dilakukan, diperoleh hasil bahwa fungsionalitas sistem 100% sudah berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Dengan adanya smart mirror ini dapat membantu pengguna dalam mendapatkan informasi mengenai perkiraan cuaca, dan juga sebagai pengingat agenda yang akan dilaksanakan.


Ketersediaan

PA1756401016Perpustakaan PCRTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TK
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xii, 36 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TK
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this