No image available for this title

Kerja Praktik

Sistem Feeding Bahan Bakar Pada Boiler Circulating Fluidized Bed (CFB)



Pelaksanaan kerja praktek bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mempraktekan ilmu-ilmu yang telah didapat dari kegiatan perkuliahan di kampus Politeknik Caltex Riau. Mahasiswa diharapkan mampu mengembangkan kemampuan praktikal maupun teoritis yang didapat dari tempat diadakannya kerja praktek. Kerja praktek juga merupakan jembatan penghubung antara lembaga pendidikan dengan perusahaan agar dapat terjalinnya kerja sama. Magang atau kerja praktek diartikan sebagai kegiatan pembinaan yang dikelola secara terpusat. Kerja praktek atau magang merupakan salah satu program nasional untuk meningkatkan kemampuan seorang tenaga akademik dalam melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi dengan mengutamakan pada dharma pendidikan dan pengajaran yang dikoordinasikan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Departemen Pendidikan Nasiona (Syifa, 2016).
PT. Sari Dumai Sejati (SDS) adalah perusahaan yang tergabung dalam Apical Group yang didirikan oleh Sukanto Tanoto pada tahun 1973. Apical Group adalah salah satu perusahaan pengekspor minyak sawit terbesar di Indonesia. Perusahaan ini memiliki kontrol spectrum yang luas dalam bisnis kelapa sawit dan mengontrol nilai bisnis minyak sawit, dari sumber untuk distributor dan bergerak pada bidang pengolahan dan perdagangan minyak sawit untuk keperluan domestik dan ekspor internasional. Hasil dari bisnis Apical Group terdiri dari beberapa aktivitas – aktivitas utama yaitu:
1. Pengilangan dan fraksinasi CPO (Crude Palm Oil), CPKO (Crude Palm Kernel Oil) dan minyak nabati.
2. Penghancuran inti sawit.
3. Produksi mentega putih, margarin, powder fat, formulated fats dan biodisel.
4. Produksi asam lemak.
Perdagangan dan distributor CPO dan CPKO ke pasar global Namun di dalam pengolahan kelapa sawit menjadi CPO (Crude Palm Oil) dan CPKO (Crude Palm Kernel Oil) perlu energi listrik sebagai energi utama untuk memanaskan hasil dari minyak kelapa sawit dan equipment yang menunjang proses tersebut. Untuk proses menghasilkan minyak sawit berkualitas tinggi diperlukan beberapa proses atau perlakuan dari masing-masing plant. Untuk menunjang proses tersebut dibutuhkan power dan steam untuk mengolah minyak sawit yang berkulitas. Salah satu plant yang mendistribusikan steam dan power adalah Power Plant. Power Plant memiliki Boiler dan turbin yang menghasilkan power dan steam. Steam dihasilkan dari proses pembakaran yang terjadi didalam Furnace Boiler. Syarat utama di dalam terjadinya proses pembakaran adalah batu bara, udara dan api. Proses pembakaran ini bertujuan untuk memanaskan air yang berada di dalam pipa Boiler agar menghasilkan steam. Steam tersebut digunakan kembali untuk menggerakkan sudu-sudu turbin sehingga menghasilkan energi potensial yang kemudian dikonversikan menjadi energi listrik atau power. Distribusi batu bara dari coal shed menuju Furnace melewati beberapa proses dimana salah satunya adalah coal feeder. Coal feeder adalah salah satu unit untuk mentransfer dan mengatur jumlah batu bara yang masuk kedalam Furnace menggunakan belt conveyor. Coal feeder juga termasuk salah satu alat yang sangat penting di dalam proses pembakaran untuk menunjang hasil proses produksi berupa steam. Oleh sebab itu di perlukan perawatan dan perbaikian pengukuran jumlah pemakaian batu bara pada coal feeder agar sistem distribusi batu bara menuju ke Furnace stabil dan terinstal. Saya mengangkat judul yaitu “Sistem Feeding Bahan Bakar pada Boiler Circulated Fluidized bed (CFB)”. Diharapkan melalui Praktek Kerja Lapangan ini mahasiswa/i Politeknik Caltex Riau dapat mengaplikasikan ilmu yang telah diproleh di bangku perkuliahan kedalam lingkungan kerja yang sebenarnya dan mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan cara pola berfikir, menambah ide-ide yang berguna serta dapat menambah pengetahuan mahasiswa/i terhadap apa yang ditugaskan kepadanya.


Ketersediaan

KP1721412016Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KP MEKA
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
ix, 2o hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
KP MEKA
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this