No image available for this title

Kerja Praktik

Sistem Informasi E- Recruitment Pada Bagian Pelamar Pt.Vadhana Internasional



Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin hari semakin pesat, dimana kita memerlukan peningkatan mutu dan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang handal dan siap pakai. Perguruan tinggi sebagai institusi pendidikan memiliki peran yang sangat besar dalam upaya pengembangan sumber daya manusia (SDM) dan peningkatan daya saing bangsa, sehingga perguruan tinggi dapat menjadi wadah untuk menghasilkan lulusan – lulusan terbaik yang berkualiatas dan siap pakai dalam dunia kerja. Melihat situasi dan kondisi yang sekarang ini, kita dituntut untuk bisa menguasai ilmu yang kita terima di dunia pendidikan dan mengaplikasikannya di dunia kerja. Dalam hal ini mahasiswa diberi kesempatan untuk melakukan kerja praktik langsung ke perusahaan untuk mengaplikasikan pengetahuan yang didapat dari bangku perkuliahan. Pada kesempatan ini penulis melakukan kerja praktik di PT Vadhana International yang berlokasi di Jl. Soekarno Hatta No. 88 Pekanbaru – Riau. Selama melaksanakan kerja praktik, penulis ditempatkan dibagian IT. PT Vadhana Internasional adalah perusahaan yang dibangun tahun 2007 dan bergerak di bidang jasa yang meliputi layanan konstruksi, layanan sewa kendaraan dan alat berat, layanan perawatan dan perbaikan untuk rumah dan gedung termasuk infrastruktur. PT Vadhana selalu mengutamakan komitmen dan kepercayaan pelanggan dengan memberikan pelayanan dan produk yang memuaskan. Dalam pelaksanaan kerja praktik di perusahaan ini, tepatnya di bagian IT dibutuhkan sistem penerimaan karyawan baru yang diinputkan oleh admin hrd, selama ini penerimaan karyawan masih ditangani secara manual. Berdasarkan kekurangan yang ada pada perusahaan tersebut, maka dibuat sistem yang diharapkan dalam implementasinya, efisien, dan tepat guna untuk penerimaan karyawan baru pada PT Vadhana International


Ketersediaan

KP1657301073KP SIPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KP SI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
ix, 41 hlm., 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
KP SI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this