No image available for this title

Proyek Akhir

Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Siswa Baru pada Sekolah Menengah Kejuruan menggunakan Metode Simple Additive Weigthing (Studi Kasus: SMKN 3 Tanah Putih)



Penerimaan siswa baru merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan
oleh setiap sekolah, baik SD, SMP, maupun SMA-SMK, penerimaan
siswa baru melalui proses penyeleksian sesuai kriteria yang ditentukan
oleh pihak sekolah. Di SMKN 3 Tanah Putih proses penerimaan siswa
baru selama ini masih manual yaitu siswa yang mendaftar harus datang
langsung ke sekolah untuk mendapatkan formulir pendaftaran dan untuk
penyeleksian calon siswa yang sesuai kriteria juga dilakukan dengan
manual diantaranya tes tertulis, wawancara dan mengaji, sehingga
menimbulkan masalah yang sering terjadi yaitu sulitnya menyeleksi calon
siswa yang akan diterima. Untuk mempercepat proses penyeleksian siswa
baru maka dibutuhkan Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Siswa
dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW) yang melibatkan nilai
bobot dari setiap kriteria. Kriteria yang digunakan dalam penerimaan
siswa yaitu Jarak(Rumah dengan Sekolah), Nilai Ujian Nasional, Tes
Tertulis, Wawancara dan Prestasi. Metode yang digunakan dalam
pengujian ini adalah white box, usability dan akurasi. Berdasarkan
pengujian white box dapat disimpulkan bahwa kode program yang
digunakan sudah berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Hasil
pengujian usability dapat disimpulkan bahwa sistem ini sangat setuju
dibangun dan dapat diterima dengan baik dengan tingkatan presentase
96.4% PPDB dan 95.1% Siswa. Selain itu berdasarkan pengujian akurasi
perhitungan sistem dan perhitungan manual dapat disimpulkan bahwa
perhitungan sistem yang dibangun sudah sama dengan perhitungan
manual dengan tingkat akurasi 100%.
Kata Kunci : Simple Additive Weighting (SAW), PHP, MYSQL.


Ketersediaan

PA1657301045PA SIPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA SI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xvi, 90 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA SI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this