No image available for this title

Proyek Akhir

Rancang Bangun Alat Penyiram Tanaman Otomatis Berbasis IoT



Di era sekarang ini, penggunaan Internet of Things (IoT) sudah banyak digunakan di berbagai bidang. Hampir semua perangkat elektronik terhubung ke internet. Dengan berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi, maka penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang pertanian menjadi sangat penting. karena meningkatnya permintaan untuk pemantauan dan perawatan tanaman. Oleh karena itu, pentingnya perawatan serta pemantauan pada tanaman agar dapat menghasilkan kualitas yang baik. Tanaman akan berkualitas baik jika dirawat dengan baik serta penyiramannya juga harus teratur, karena jika tidak teratur dalam menyiram tanaman maka daunnya akan layu dan pertumbuhannya akan lambat atau bisa saja tanaman tersebut akan mati. Penyiraman biasanya dilakukan secara manual. Cara ini kurang efektif karena jumlah air tidak sesuai dengan kebutuhan, lebih banyak memakan tenaga dan waktu. Maka dari itu dibutuhkan alat penyiram tanaman otomatis yang dilengkapi sistem monitoring via internet, sehingga kualitas tanaman dapat meningkat dan lebih meringankan pekerjaan petani. Alat yang dirancang ini terdiri dari DHT22 dan sensor kelembapan sebagai indikator suhu dan kelembaban tanah, NodeMCU ESP8266 sebagai koneksi internet, pompa 12 V untuk mengalirkan air dari tangki air, relay sebagai kontak pada pompa, dan Node MCU ESP8266 juga sebagai mikrokontroller yang diprogram untuk menjalankan alat dan mengatur proses penyiraman, penyiraman akan dilakukan ketika kelembaban tanah dibawah 70% dan akan berhenti ketika 70% .Penyiraman dan hasil pembacaan dapat dipantau menggunakan aplikasi blynk yang terhubung ke internet.


Ketersediaan

PA1820402004Perpustakaan PCRTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TT
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xv, 48 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TT
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this