No image available for this title

Kerja Praktik

Peneraan Kwh Meter 3 Phasa Dengan Alat Uji Tera Di Pt Pln (Persero) Up3 Pekanbaru



Pendidikan memiliki peran yang penting dalam
mengembangkan kemampuan dan keterampilan seseorang untuk
memasuki dunia kerja. Pada perguruan tinggi, masih sangat
terbatas pada pemberian materi didalam ruangan kelas dan praktik
yang hanya didapatkan pada laboratorium dalam skala yang kecil.
Oleh karena itu, untuk mampu memahami permasalahan yang
muncul di dunia kerja dan mencari solusi dengan tepat,
mahasiswa perlu melakukan kegiatan secara langsung pada
instansi/perusahaan terkait menyelenggarakan pendidikan sesuai
dengan bidangnya. Sehingga setelah lulus dari kegiatan akademik
secara formal, mahasiswa dapat memanfaatkan dan menggunakan
ilmu serta pengalaman yang telah diperoleh pada saat pelatihan
kerja dan secara langsung dapat menerapkan. Salah satu cara
perguruan tinggi dalam meningkatkan keterampilan dan kecakapan
mahasiswa dengan kegiatan kerja praktik, dimana mahasiswa
mengikuti semua aktifitas di lokasi kerja pda suatu
instansi/perusahaan.
Perusahaan diharapkan dapat membantu dan berperan dalam
meningkatkan sumber daya manusia melalui wadah pembelajaran
lapangan. Kerja sama antara program studi dan perusahaan atau
industri dalam melaksanakan kerja praktik diharapkan dapat
2
menjadi wadah pembelajaran bagi mahasiswa. Kegiatan Kerja
Praktik merupakan salah satu mata kuliah wajib yang ada di
Politeknik Caltex Riau yang dapat memberikan pengalaman serta
menunjang kegiatan belajar mengajar di luar kampus, ke
perusahaan atau instansi yang sesuai dengan program studi.
Dengan dilaksanakannya kerja praktek ini mahasiswa juga
dapat belajar bekerja sama dengan tim, karena dunia kerja dan
dunia perkuliahan sangat berbeda. mahasiswa juga dapat belajar
bagaimana berinteraksi dengan baik dengan atasan dan rekan kerja
mereka. Dengan banyaknya manfaat dari kerja praktek ini, dapat
dijadikan sebagai semacam bekal ilmu untuk digunakan dimasa
yang akan datang ketika memasuki dunia kerja yang sebenarnya.
PT PLN (Persero) UP3 Pekanbaru merupakan bagian dari
perusahaan PLN yang bergerak dalam bidang pemeliharaan
jaringan distribusi jaringan listrik, penaikan daya, pemasangan
APP, dan kebutuhan pelanggan lainnya di Kota Pekanbaru dan
sekitarnya


Ketersediaan

KP1821412040Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KP TM
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
x, 120 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
KP TM
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this