No image available for this title

Proyek Akhir

Museum Senjata Tradisional Virtual Menggunakan 3D Virtual Reality



Indonesia merupakan negara yang memiliki beragam jenis keanekaragaman budaya adat istiadat. Banyaknya informasi tentang budaya ini membuat beberapa daerah di indonesia hanya monoton dalam memberikan informasi adat dan budaya daerahnya sendiri. Kurangnya sarana informasi yang tersedia, media masih monoton dan kurang atraktif sehingga masyarakat cenderung bosan. Dilihat dari perkembangan teknologi sekarang, informasi tersebut dapat dibuat menjadi lebih menarik dan atraktif agar dapat menarik minat masyarakat untuk mengenal senjata tradisional. Salah satu teknologi yang digunakan yaitu virtual reality. Penelitian ini mengembangkan aplikasi simulasi 3D dengan memodelkan senjata tradisional indonesia yang dapat dilihat dari sudut pandang berbeda - beda dan memberikan informasi tentang model dan bentuk senjata tradisional yang ada di Indonesia. Pada simulasi ini, pengguna dapat menggerakan karakter menggunakan kontrol gamepad bluetooth, serta dapat melihat sudut pandang 360° dengan menggunakan virtual reality VR Box dapat ditambahkan sebagai layar untuk menampilkan hasil simulasi. Hasil survei penelitian menunjukkan aplikasi ini dapat diterima atau mendapat respon positif pada pengguna. Dengan presentase nilai hasil ukur persepsi beberapa responden yang didapat rentang dari 85.6% hingga 89.6% yang mana nilai tersebut menginterpretasikan respon yang baik. Dengan nilai tersebut aplikasi ini menunjukkan bentuk dan informasi kebudayaan Indonesia khususnya pada senjata tradisional dalam bentuk tiga dimensi maupun sebagai alternatif media promosi dalam mengenalkan kebudayaan Indonesia khususnya pada senjata tradisional menggunakan teknologi Virtual Reality.


Ketersediaan

PA1455301021Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
x, 87 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this