Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
Rancang Bangun Sistem Promosi Interaktif Wisata Riau Berbasis Web Menggunakan HTML 5 Dengan Metode Prototype (Studi Kasus: Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pekanbaru)
Riau merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi wisata yang cukup besar, terdapat berbagai macam objek wisata, kerajinan serta berbagai event atau acara adat kebudayaan. Kekayaan potensi wisata tersebut dapat menarik minat wisatawan dari dalam maupun luar daerah Provinsi Riau, dengan demikian pariwisata dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan pemerintah. Namun, saat ini media informasi dan promosi wisata dari situs resmi Dinas Pariwisata dinilai kurang interaktif seperti tidak terdapat form komentar dari ulasan masyarakat tentang objek wisata serta pendaftaran event yang akan dilaksanakan di daerah Provinsi Riau saat ini juga masih dilakukan secara manual. Dari permasalahan tersebut diperlukan sebuah sistem yang dapat membantu mengoptimalkan promosi pada objek – objek wisata Riau. Penelitian ini menyajikan sebuah Sistem Promosi Interaktif Wisata Riau Berbasis Website yang dibangun menggunakan HTML5 dan PHP (Pearl Hypertext Processor) sebagai bahasa pemrogramannya dan MySQL sebagai basis datanya. Sistem dibangun menggunakan metode prototyping dan Framework Codeigniter. Pembangunan sistem dilaksanakan selama 6 bulan dengan 3 kali iterasi. Penggunaan metode prototype dalam pembangunan sistem membantu menghemat waktu dalam pembangunan sistem dan memberikan kemudahan dalam menyelesaikan sistem karena adanya koordinasi bertahap antara pengembang dengan pengguna dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pekanbaru terkait penentuan kebutuhan yang diperlukan selama pembangunan sistem. Berdasarkan hasil pengujian usability terhadap 25 responden dengan menggunakan 3 aspek, maka didapatkan hasil 88% pengguna sangat setuju sistem ini dibangun karena informasi yang ditampilkan dari sistem mudah dipahami dan juga tidak ada kesulitan saat mengoperasikan sistem karena struktur navigasi mudah diingat dan pengoperasian sistem yang mudah.
Kata Kunci: Sistem Promosi Interaktif, Website, Prototype, PHP, MySQL
Ketersediaan
PA1755301047 | Perpustakaan PCR | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TI
|
Penerbit | Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2021 |
Deskripsi Fisik |
xiii, 71 hlm.; 21 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TI
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain