No image available for this title

Proyek Akhir

Implementasi Algoritma Apriori Pada Sistem Persediaan Obat (Studi Kasus: Apotek Rsud Dr Muhammad Zein Painan)



Apotek (RSUD) Dr. Muhammad Zein Painan setiap hari melakukan kegiatan operasional untuk melayani pasien Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) dan pasien umum yang ada di rumah sakit. Kegiatan operasional yang dilakukan setiap hari menyebabkan data transaksi pembelian obat menjadi bertambah banyak. Data transaksi obat tersebut tidak diolah dan dianalisis sehingga tidak menghasilkan informasi mengenai obat yang sering dibeli oleh pasien dan jumlah stok obat yang harus tersedia di apotek. Dari data transaksi obat yang didapatkan maka dapat dilakukan pengolahan data untuk mendapatkan informasi mengenai pola obat yang sering dibeli dan jumlah stok obat yang harus tersedia guna untuk meningkatkan pelayanan di apotek. Dengan adanya masalah tersebut maka dapat digunakan konsep Supply Chain Management (SCM) dengan menggunakan metode lot sizing dalam mengelola stok obat dan menerapkan association rule (aturan asosiasi) untuk melihat kebiasaan pasien dalam membeli obat secara bersamaan dan menggunakan algoritma apriori untuk melakukan proses pengolahan data dengan jumlah yang besar. Pembangunan sistem ini menggunakan bahasa pemrograman php dengan framework codeigniter dan database mysql. Semua fungsionalitas sistem telah terpenuhi dengan dilakukannya pengujian User Acceptance Test (UAT) yang mendapatkan 13 butir uji yang berjalan dengan baik.


Ketersediaan

PA1757301092PA SIPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA SI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : .,
Deskripsi Fisik
xiii, 61 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA SI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this