No image available for this title

Proyek Akhir

Rancang Bangun Game RPG Untuk Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Pacu Jalur Kuantan Singingi



Kurangnya minat baca di Indonesia membuat Indonesia menempati rangking 62 dari 70 negara dan rendahnya minat generasi muda terhadap sejarah dikarenakan cara pembelajaran sejarah kurang menarik. Baik menyangkut metode maupun media yang digunakan. Sama halnya dengan sejarah kebudayaan Pacu Jalur Kuantan Singingi, karena berdasarkan survei yang telah dilakukan kepada 73 orang masyarakat Provinsi Riau dan luar Provinsi Riau hanya 19.2% yang mengetahui sejarah lengkap pacu jalur, sedangkan sisanya 80.8% tidak mengetahui sejarah lengkap pacu jalur. Berbeda jika informasi yang disajikan dalam bentuk media seperti gambar dan suara, salah satunya media game dengan genre RPG karena game dengan genre RPG memiliki seni peran dibuat sehingga merasa seperti menjadi tokoh pada cerita tersebut. Sehingga penelitian ini bertujuan mengenalkan sejarah kebudayaan Kuantan Singingi khusus pacu jalur dan membandingkan hasil informasi yang didapakatkan melalui buku dan game. Game sejarah kebudayan pacu jalur Kuantan Singingi telah divalidasi oleh ahli game dengan hasil baik yang berarti game ini sudah memenuhi syarat pembuatan game. Serta di validasi oleh ahli materi dengan hasil sangat baik yang berarti game pacu jalur ini telah sesuai dengan sejarah asli dari pacu jalur. Dan game ini telah diuji kepada 30 responden berumur 13 tahun keatas dari masyarakat Riau memperoleh hasil dengan perbandingan hasil belajar pre-test dan post-test membaca buku bermain game, media game memberikan kenaikan rata-rata sebesar 95.33 dibandingkan dengan membaca buku yang hanya mendapatkan nilai rata-rata 33.17 sehingga dapat dikatakan game ini memberikan informasi lebih interaktif mengenai sejarah pacu jalur Kuantan Singingi.


Ketersediaan

PA1755301007Perpustakaan PCRTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xiv, 109 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this