No image available for this title

Proyek Akhir

Analisis Reaksi Pasar Modal Indonesia Terhadap Peristiwa Pengesahan Omnibus Law UU Cipta Kerja



Penelitian ini merupakan studi peristiwa (event study) yang bertujuan untuk melihat apakah dengan adanya peristiwa pengesahan Omnibus Law UU Cipta Kerja berpengaruh terhadap pasar modal Indonesia, yang diukur dengan menggunakan Abnormal Return dan Trading Volume Activity. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 saham perusahaan yang masuk dalam Indeks KOMPAS 100 Periode Agustus 2020 – Januari 2021. Periode penelitian yang digunakan adalah 8 hari bursa, meliputi 4 hari sebelum peristiwa dan 4 hari sesudah peristiwa pengesahan Omnibus Law UU Cipta Kerja. Uji statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah uji One Sample T-Test dan uji beda Wilcoxon Signed Ranks Test. Hasil uji One Sample T-Test menunjukkkan bahwa terdapat abnormal return bernilai negatif signifikan pada periode t-4, t-3, t-2, t-1 dan t+2, yang berarti bahwa pasar bereaksi terhadap peristiwa tersebut, namun hanya bersifat sementara dan tidak berkepanjangan karena pada periode selanjutnya yaitu t+3 dan t+4 di dapatkan hasil pengujian yang tidak signifikan. Sedangkan hasil uji beda Wilcoxon Signed Ranks Test menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan signifikan antara Average Abnormal Return dan Average Trading Volume Activity sebelum dan sesudah peristiwa pengesahan Omnibus Law UU Cipta Kerja.
Kata Kunci: Event Study, Abnormal Return, Trading Volume Activity, Omnibus Law UU Cipta Kerja.


Ketersediaan

PA1862401003Perpustakaan PCRTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA AKT
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xiv, 96 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA AKT
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this