No image available for this title

Proyek Akhir

Rancang Bangun DC-DC LISN



Perangkat elektronika seringkali mengalami gangguan conducted emission yang tidak diinginkan sehingga menimbulkan kerusakan pada alat yang terganggu, untuk itu perlu dilakukan pengujian sebelum alat tersebut dijual belikan. Pada proyek akhir ini dirancang sebuah Line Impedance Stabilization Network (LISN) untuk mengukur conducted emission yang ditimbulkan oleh Equipment Under Test (EUT) atau Device Under Test (DUT). LISN yang dirancang dengan parameter frequency 50KHz – 30MHz, arus maksimum sebesar 10A dengan voltase 0 – 50V DC. LISN terdiri dari komponen – komponen pasif seperti resistor, kapasitor, inductor. Inductor yang dirancang sebesar 5uH. Dalam proyek akhir ini dilakukan pengujian terhadap LISN dengan pengujian Standar Setup yang sesuai dengan CISPR 25. Dalam hal ini karakteristik dan kinerja dari LISN yang dirancang telah sesuai dengan standar CISPR 25 dan akan dibandingkan dengan karakteristik dan kinerja dari LISN TEKBOX. Induktansi sangat mempengaruhi kinerja peredaman EMI pada LISN. Semakin besar nilai induktansi semakin besar pula peredaman EMI yang terjadi. Untuk hasil dari data LISN Komersil dan Perancangan yang dibuat masih terdapat perbedaan data, namun tidak terlalu jauh, karena data dari perancangan masih banyak terjadi nya Error diakibatkan Komponen yang digunakan merupakan komponen standart yang mana tidak bisa mengukur sampai frequency tinggi, untuk selisih nilai dari LISN TEKBOX dan LISN yang dirancang mencapai 28,5 dBuV di frekuensi 150 KHz
Kata Kunci: Conducted Emission, LISN, CISPR 25, EUT, DUT, Inductor


Ketersediaan

PA1720301049PA TETPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TET
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
x, 44 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TET
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this