No image available for this title

Proyek Akhir

Sistem Kontrol Penggiling Dan Penyaring Kacang Kedelai Pada Mesin Pembuat Sari Kedelai Untuk Meningkatkan Produksi Sari Kedelai



UMKM Tek Nong Soya Bangkinang merupakan salah satu produsen susu kedelai yang ada di Riau. Dalam proses penggilingan kedelai yang di lakukan oleh UMKM Tek Nong Soya masih secara tradisional yaitu diblender hingga menjadi bubur lalu disaring secara manual menggunakan kain sehingga memerlukan banyak waktu dalam proses penggiling dan penyaringan saja. Dengan menggunakan Sistem Kontrol Penggiling dan Penyaring Kacang Kedelai ini akan membantu proses penggilingan dan penyaringan untuk membuat sari kedelai. Hal ini dapat meningkatkan produksi dan keuntungan pada industri rumah tangga maupun UMKM. Cara kerja mesin ini cukup meletakkan kacang kedelai yang sudah direndam di hopper dalam kondisi katup tertutup lalu menekan tombol ON, setelah itu menekan push button untuk memilih mode penggilingan, lalu motor akan menyala untuk menggerakkan batu penggiling dimana katup terbuka serta air akan mengalir melalui flowmeter. selama volume air sudah terpenuhi sesuai mode yang dipilih maka motor akan berhenti dan proses penggilingan serta penyaringan selesai. Proses penggilingan ini menggunakan motor AC 1 phasa, serta alat ini mampu menggiling 21 kg kacang kedelai dalam waktu 1 jam. Serta alat ini menggunakan pompa air untuk mengalirkan air pada saat proses penggilingan dengan kapasitas pompa adalah 605 liter/jam.

Kata kunci: Kedelai, Penggilingan, Penyaringan, flowmeter, motor AC 1 Phasa


Ketersediaan

PA1821412044Perpustakaan PCRTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TM
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xiv, 49 hlm.; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TM
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this