No image available for this title

Proyek Akhir

Sistem Monitoring Kelembaban Tanah dan Suhu Udara Pada Tanaman Selada Berbasis Protokol MQTT



IoT (Internet of Thing) merupakan terobosan teknologi informasi yang banyak diterapkan dibidang keilmuan, salah satunya bidang ilmu pertanian yakni sistem monitoring kelembaban suhu udara dan tanah. Sistem ini dilakukan agar petani dapat mengetahui suhu udara dan kelembaban tanah pada lahannya sehingga petani tidak perlu melakukan pengecekan secara manual lagi. Perancangan proyek akhir ini dibuat menggunakan sensor soil moisture dan juga sensor DHT-11. Modul wifi ESP8266 akan memproses nilai pada sensor kemudian mengirim data ke platform IoT dan hasil akan ditampilkan ke webserver thingsboard dan hiveMQ. Thingsboard merupakan broker dari MQTT, MQTT menjadi protokol pengiriman dari sensor ke Thingsboard server. HiveMQ adalah broker MQTT yang dibangun dari bawah ke atas dengan skalabilitas maksimum dan keamanan yang tinggi dengan dukungan soket web asli dan SDK plugin sumber terbuka untuk mengintegrasikannya dengan komponen lain. Untuk memonitoring kelembaban tanah dan suhu udara dalam mengetahui kualitas lahan pertanian secara rutin, user dapat menggunakanprotokol MQTT. Setelah dilakukan monitoring, diperoleh data bahwa pada sensor DHT 11 suhunya berkisar antara 29.71°C. Pada sensor kelembapan tanah range yang terukur oleh sensor pada keadaan kering atau saat sebelum disiram berkisar antara 36.50%, kemudian pada saat keadaan normal atau sesudah disiram range yang terukur berkisar 62.97%. Dengan adanya sistem ini, informasi kondisi tanaman selada dapat diketahui melalui MQTT pada webserver thingsboard dan hiveMQ.
Kata Kunci : IoT, Monitoring, Kelembaban Tanah, Suhu Udara, Soil Moisture, DHT-11, ESP8266, MQTT


Ketersediaan

PA1820301009Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
P A TET
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xiii, 47 hlm.; 20.5 x 14.5 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
P A TET
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this