Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
Rancang Bangun Sistem Pencarian Toko Komputer di Kota Pekanbaru dengan Perbandingan Metode Haversine dan Euclidean
Semenjak pandemi Covid 19 transformasi beraktifitas secara digital berkembang pesat dan menjadi budaya yang berbanding lurus dengan peningkatan penjualan komputer. Berdasarkan laporan survei Internet APJII kuartal II 2020 menyebutkan bahwa penetrasi Internet di Indonesia mencapai 73,7% atau 196,71 juta pengguna. Di Kota Pekanbaru toko komputer tersebar dan berkembang semakin pesat. Meningkatnya jumlah toko komputer berpengaruh terhadap keputusan pemilihan toko komputer karena beberapa faktor yaitu informasi komputer, waktu, jarak dan kepadatan jalur menuju toko komputer. Perhitungan jarak menggunakan metode Haversine dan Euclidean, perhitungan waktu dan kepadatan jalur berdasarkan perhitungan dari Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI) dan Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia (PKJI) sedangkan hasil rekomendasi titik lokasi ideal menggunakan metode TOPSIS. Sistem dikembangkan pada platform Android, database Firebase Firestore, dan Google MAPS. Dari hasil pengujian Blackbox seluruh fungsionalitas aplikasi dapat berjalan dengan baik. Pada pengujian Whitebox menggunakan Sonarqube aplikasi memperoleh nilai A untuk seluruh aspek penilaian. Dari hasil perbandingan metode dengan lokasi sebenarnya, Haversine memperoleh tingkat akurasi 78.68% sedangkan Euclidean 80.36%. Pada pengujian kuesioner sebesar 91,92% fungsionalitas aplikasi bermanfaat dan berjalan dengan baik. Berdasarkan hasil rekomendasi menggunakan metode TOPSIS maka aplikasi dapat digunakan oleh pengguna dan dapat memberikan alternatif lokasi toko komputer.
Ketersediaan
PA1855301093 | Perpustakaan PCR (R) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TI
|
Penerbit | Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2022 |
Deskripsi Fisik |
xvi, 98 hlm.; 20.5 x 14.5 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TI
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain