No image available for this title

Proyek Akhir

Sistem Informasi Akuntansi Transaksi Jasa Arsitektur Bangunan Berbasis Website (Studi Kasus: Cv.Aruca)



CV.ARUCA merupakan perusahaan yang bergerak dibidang jasa arsitektur yang berdasarkan layanan kualitas yang memeberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan perusahaan. Berdasarkan hasil interview dengan pihak CV.ARUCA, setiap per enam bulan melakukan pencatatan keuangan secara manual menggunakan Microsoft excel. Selain itu perusahaan juga belum memiliki perhitungan terperinci serta pelaporan akuntansi dalam manajemen keuangan belum tersedia sehingga menyulitkan perusahaan dalam memantau perkembangan finansial perusahaan. Oleh karena itu, dibangunlah sebuah sistem yang dapat membantu pihak perusahaan dalam mencatat pendapatan, pengeluaran, serta menghasilkan suatu laporan keuangan. Sistem ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MYSQL sebagai basis datanya. Dengan adanya sistem ini dapat membantu pihak perusahaan mencatat dan mengelola data transaksi. Sistem ini menggunakan pengujian user acceptance testing (UAT), blackbox testing dan divalidasi oleh ahli akuntansi untuk memastikan jurnal dan laporan keuangannya sudah benar. Dengan adanya Sistem Informasi Akuntansi ini akan membantu perusahaan untuk mengelola manajemen keuangan perusahaan sehingga dapat melihat hasil laporan transaksi-transaksi yang terjadi dalam perusahaan. Sistem ini menghasilkan laporan jurnal umum, buku besar, laporan neraca, dan laporan laba rugi yang diambil dari data income dan expense. Berdasarkan hasil pengujian User Acceptance Testing didapatkan hasil pengujian 100% untuk sistem ini sehingga sistem sudah sesuai dengan kebutuhan dari perusahaan. Dan pada pengujian Black Box Testing yang telah dilakukan didapatkan hasil 100% untuk fitur dan fungsional dari sistem sudah berjalan dengan baik. Begitu juga dengan pengujian Usability Testing didapatkan hasil 85,88% dengan begitu user sangat setuju dengan dibangunnya sistem Informasi Akuntanai Jasa Arsitektur Bangun Berbasis Website pada CV.ARUCA.


Ketersediaan

PA1857301029Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA SI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xii, 67 hlm.; 20 x 14 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA SI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this