Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
Pengusir Hama Burung Menggunakan Sensor Ultrasonik dan Sensor RCWL
Data menunjukkan bahwa 30-50% hasil panen padi berkurang karena disebabkan oleh hama burung. Namun, petani mengalami kesulitan dalam menghadapi serangan hama burung. Dimana petani masih menunggui sawah selama fase pengisian bulir hingga panen. Berdasarkan permasalahan tersebut, penelitian ini dirancang untuk membantu para petani dalam menghalau hama burung di lahan sawah. Sensor ultrasonik dan sensor RCWL digunakan untuk mengidentifikasi keberadaan hama burung. Untuk dapat mempermudah proses mengidentifikasi keberadaan hama burung, di setiap sisi-sisi dari alat terdapat satu sensor ultrasonik dan satu sensor RCWL. Apabila kedua sensor tersebut mendeteksi keberadaan hama burung dalam jarak jangkauan sensor kemudian Arduino uno akan memproses data. Output dari alat ini berupa motor power window yang akan menggerakkan tali yang telah dipasang kaleng- kaleng yang telah diisi batu sehingga dapat mencegah dan mengusir hama burung di sawah. Setelah dilakukan pengujian , diperoleh bahwa 4 sensor ultrasonik dan 4 sensor RCWL memiliki tingkat akurasi sebesar 81,78% dalam mendeteksi keberadaan objek dalam 10 kali pengujian dan memperoleh hasil peluang keberhasilan dalam pengusiran hama burung dengan metode naive bayes sebesar 92,85%.
Ketersediaan
PA1820301017 | Perpustakaan PCR (R) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TET
|
Penerbit | Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2022 |
Deskripsi Fisik |
xii, 77 hlm.; 20.5 x 14.5 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TET
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain