Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
Sistem Informasi Geografis Pusat Perbelanjaan Kota Pekanbaru
Pusat perbelanjaan merupakan salah satu tempat yang menampung aktivitas masyarakat untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari. Jumlah keberadaan pusat perbelanjaan di Kota Pekanbaru semakin tinggi, mengingat jumlah penduduknya juga bertambah dan berasal dari berbagai latar belakang. Dari survey yang telah dilakukan masyarakat Pekanbaru mengalami permasalahan mengunjungi satu per satu pusat perbelanjaan jika barang dicari tidak ditemui. Dan masyarakat juga membutuhkan sistem dengan rekomendasi pusat perbelanjaan yang menawarkan barang pada pusat perbelanjaan tersebut untuk memudahkan masyarakat untuk melihat perbandingan harga dan memudahkan masyarakat untuk memilih pusat perbelanjaan toko harian mana yang ingin dikunjungi. Selanjutnya pusat perbelanjaan toko harian ini juga menampilkan lokasi dan jam operasionalnya. Dari permasalahan diatas maka diperlukan memanfaatkan Sistem Informasi Geografis yang dapat memudahkan masyarakat untuk melihat lokasi dan informasi lainnya. Setelah dilakukan pengujian black box dan user acceptance test dapat membantu masyarakat dalam memberikan informasi mengenai pusat perbelanjaan di Kota Pekanbaru. Sistem ini dibangun dengan menggunakan framework codeigniter. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dan mySQL sebagai DBMSnya. Sistem ini diuji dengan metode user acceptance testing dengan 31 responden didapat hasil 90,88% masyarakat sangat setuju. Tampilan yang mudah dimengerti, komposisi warna yang pas, informasi yang tepat didapat serta membantu masyarakat dalam mencari lokasi pusat perbelanjaan, membuat masyarakat setuju dengan adanya sistem ini.
Kata Kunci: Analisa Spasial, Pusat Perbelanjaan, Sistem Informasi Geografis
Ketersediaan
PA1855301048 | Perpustakaan PCR (R) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TI
|
Penerbit | Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2022 |
Deskripsi Fisik |
xii, 45 hlm.; 20.5 x 14.5 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TI
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain