No image available for this title

Proyek Akhir

Rancang Bangun UPS Untuk Sinkron Dengan Grid Pada Rangkaian Smart Supply



ABSTRAK
Energi listrik sudah menjadi kebutuhan pokok untuk menunjang aktivitas manusia, tuntutan kebutuhan energi listrik yang makin berkembang sehingga perlu adanya kualitas listrik yang baik untuk dinikmati oleh konsumen. Perusahaan Listrik Negara selaku pemegang usaha dibidang kelistrikan terus berupaya agar listrik yang di nikmati konsumen semakin baik dari sisi pelayanan juga kualitasnya. Adapun untuk mewujudkan pelayanan yang lebih berkualitas tersebut PLN meluncurkan adanya pelayanan Premium dimana pada jenis layanan ini salah satu standar kualitas yang di tetapkan bahwa listrik yang dialirkan ke pelanggan tidak pernah padam, tidak ada kedip, kualitas tegangan dan frekuensi baik serta daya yang cukup. Untuk mewujudkan standar kualitas tersebut, penulis bersinergi untuk membuat miniatur sistem yang di namakan Smart Supply, pada sistem ini terdiri dari beberapa bagian pokok yaitu sumber listrik yang di gunakan seperti sumber dari PLN, Solar sel, UPS dan Genset, namun dari beberapa sumber listrik tersebut harus dikelola dengan baik dan dibuat peralatan untuk mewujudkan energi listrik yang berkualitas. Dalam perancangan Smart Supply semua sumber listrik bisa saling bergantian untuk mensuplai beban namun tidak menimbulkan kedipan saat pergantian maka perlu adanya sinkron antar sumber. Namun dari salah satu sumber listrik (UPS) pada proyek akhir ini setelah dilakukan perancangan dan pengujian sinkron dengan sumber PLN, dihasilkan frekuensi yang sama yaitu 50 Hz, tetapi fasa belum berhimpit dan tegangan yang di hasilkan belum sama sehingga kedua sumber tersebut belum memenuhi syarat untuk sinkron.

Kata kunci: Listrik berkualitas, Smart Supply, UPS, dan Sinkron.


Ketersediaan

PA1920401407Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TE
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xi, 48 hlm.; 20 x 14 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TE
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this