Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
Robot Gitar Berbasis Elektro Pneumatik
Nama gitar diambil dari nama alat musik petik kuno di
wilayah Persia sekitar tahun 1500 SM yang dikenal sebagai
citar atau sehtar. Untuk memainkan gitar diperlukan
kombinasi antara memetik dan mengatur kunci gitar sehingga
gitar merupakan salah satu instrument musik paling rumit.
Robot Gitar Berbasis Elektro Pneumatik ini adalah sebuah
robot gitar yang dapat memainkan lagu secara otomatis
berdasarkan program yang telah diinputkan. Robot ini
mengunakan 6 buah motor servo yang tiap-tiap motor servo
bertugas untuk memetik 1 senar gitar dengan bantuan pick
gitar. Pada mekanik pengaturan kunci gitar digunakan 24
buah silinder pneumatik aksi tunggal yang disusun berbaris
pada sebuah base yang terhubung dengan silinder aksi ganda.
Mikrokontroller ATMega2560 digunakan untuk mengatur kerja
motor servo dan silinder sehingga didapat kombinasi gerakan
yang mampu memainkan gitar. Pengujian yang dilakukan yaitu
melihat kinerja sistem elektro pneuamtik dalam pengaturan
kunci gitar, melihat pengaruh tekanan kerja yang digunakan,
menghitung error frekuensi dari permainan robot, serta
mengukur tingkat error kekuatan bunyi dari permainan robot
terhadap permainan gitar oleh manusia. Dari pengujian
tersebut didapat hasil kinerja elektro pneumatik 100% sukses,
tekanan kerja terbaik 4 bar, permainan gitar oleh robot cukup
presisi dengan error sebesar 1,82% dengan selisih frekuensi
terbesar yakni 7,86 Hz, error kekuatan bunyi (desible) pada
spectrum permainan robot sebesar 69,54% atau berbanding
0,6 pada permainan manusia sebagai acuan, dan error
kekuatan bunyi (desible) 17,65% atau berbanding 1,05 pada
permainan robot sebagai acuan.
Kata kunci: Gitar, Robot Gitar, Elektro Pneumatik,
Motor Servo, Silinder Aksi Tunggal, Silinder
Aksi Ganda, dan ATMega2560
Ketersediaan
PA1221412017 | PA TM | Perpustakaan PCR (Rak R) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TM
|
Penerbit | Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2015 |
Deskripsi Fisik |
Jumlah Halaman : 75 | Ukuran : 20x14 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TM
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain