Detail Cantuman
Advanced SearchProyek Akhir
Aplikasi monitoring dan penyiraman tanaman berbasis android
ABSTRAK
Tanaman memberikan banyak manfaat bagi kebutuhan
manusia, seperti menghasilkan oksigen untuk bernapas, mengurangi
kebisingan, pendingin alami, bunga hias dan lain-lain. Oleh karena
itu dibutuhkan perawatan yang baik terhadap tanaman. Namun
kondisi di zaman sekarang sebagian manusia sangat sibuk dengan
dunia pekerjaan sehingga tanaman tidak mendapatkan perawatan
yang baik. Dengan permasalahan yang ada maka diciptakan aplikasi
monitoring dan penyiram tanaman berbasis Android sebagai
solusinya. Perangkat pendukung utama pada penelitian ini yaitu
Sensor Soil Moisture, Arduino Uno, GPRS Shield dan Mobile
Aplication. Tanaman yang digunakan sebagai objek pada penelitian
kali ini ada dua jenis yaitu, tanaman bunga kaktus dan bunga mawar.
Penyiraman tanaman pada penelitian ini menggunakan dua cara,
yaitu dengan cara otomatis berdasarkan kadar kelembaban yeng telah
ditentukan dan cara penyiraman manual menggunakan SMS pada
aplikasi. Dari pengujian dan analisa yang sudah dilakukan maka
kadar lembab dan waktu penyiraman pada tanaman kaktus dan
mawar berbeda. Berdasarkan data yang telah diterima pada aplikasi
maka tanaman mawar lebih sering disiram dari pada kaktus. Adapun
hasil rata-rata data kelembaban yang diperoleh adalah 600 pada
mawar dan 400 pada kaktus. Percobaan yang telah dilakukan sesuai
dengan yang diharapkan, sehingga pengguna akan lebih mudah
memonitoring tanaman setiap hari dan dapat menyiram tanamannya
sesuai dengan keinginan pengguna.
Kata kunci : Arduino Uno, GPRS Shield, Sensor Soil Moisture,
Monitoring, Mobile application.
Ketersediaan
PA1356401019 | Perpustakaan PCR (Rak R) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PA TK
|
Penerbit | Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru., 2016 |
Deskripsi Fisik |
Jumlah Halaman : 64 | Ukuran : 20x15
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
PA TK
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain