No image available for this title

Proyek Akhir

mesin cutting sumbu x dan y



ABSTRAK
Mesin cutting sumbu X dan Y merupakan suatu alat yang dibutuhkan
dalam sebuah industri manufaktur. Proses pemotongan plat ini
dilakukan dengan cara mengkombinasikan elpiji dan oksigen pada
sebuah nozzle 0,8 yang sudah diberi percikan api kemudian diatur
tekanannya sehingga terbentuk sebuah tekanan api yang tajam.
Untuk proses kontrolnya menggunakan sebuah mikrokontroller yang
sudah diprogram. Hasil program yang telah dibuat dapat digunakan
secara manual dan juga otomatis. Untuk proses pergerakannya
menggunakan motor stepper dengan kecepatan kurang lebih 2mm/s
sebagai penggerak pemotong plat. Motor stepper dapat digerakkan
dengan berapa banyak putaran, kemudian disambung dengan ulir
segitiga dengan 1,75mm setiap pitch to pitchnya, Sehingga
kepresisian pemotongan dapat diatur dengan jarak yang kecil. Motor
stepper yang digunakan ada 4 buah yaitu 2 buah untuk sumbu Y, dan
masing-masing satu buah untuk sumbu X dan Z. Untuk input
masukkannya menggunakan keypad. Hasil Pemotongan yang didapat
berupa persegi, segitiga, dan persegi panjang. Dengan hasil dimensi
potongan sebesar 60 cm (panjang), 40cm (lebar), dan 0,5cm (tebal)
bervariasi sesuai pemilihan nozzle. Tip nozzle yang digunakan untuk
pengujian yaitu 0,8 . Dari data yang sudah didapat mempunyai eror
yang cukup kecil dengan rata-rata 1,91% untuk tebal 1,2mm dan
2,19% untuk tebal 4mm. Hasil yang mempunyai potongan sesuai,
tidak perlu banyak digerindra karena potongannya yang sudah rapi.
Ukuran yang sudah dipotong 10cm(sisi) untuk persegi, 20cm(alas)
dan 10cm(tinggi) untuk segitiga, dan 10cm(panjang) dan 5cm(lebar)
untuk persegi panjang.
Kata Kunci : Nozzle, Oxy-LPG, Mikrokontroller, Motor Stepper


Ketersediaan

PA1321412021Perpustakaan PCR (Rak R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TM
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
Jumlah Halaman : 47 | Ukuran : 20*15
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TM
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this