No image available for this title

Proyek Akhir

Rekomendasi Peminjaman Buku Dengan Menerapkan Algoritma Apriori Pada Slims



ABSTRAK
Perpustakaan merupakan fasilitas yang memberikan layanan seperti
sirkulasi dan referensi yang menghasilkan sejumlah data. Aplikasi
dapat membantu proses layanan dan data yang dihasilkan. Salah satu
aplikasi yang banyak digunakan untuk membantu layanan
perpustakaan saat ini adalah SLIMS. SLIMS merupakan sistem
perpustakaan open source yang memberikan layanan dan
menghasilkan sekumpulan data seperti data peminjaman. Data
peminjaman bisa diolah menggunakan data mining algoritma apriori
untuk mendapatkan informasi dan pengetahuan baru dengan
menghasilkan pola peminjaman dari data peminjaman. Algoritma
apriori dapat menangani data dengan jumlah besar seperti data
peminjaman yang terus bertambah tiap tahun dan merupakan
algoritma yang paling sering digunakan untuk pencarian pola
frekuensi tinggi. Pola peminjaman yang diperoleh dapat memberikan
rekomendasi buku kepada pengunjung untuk membantu mencari
buku yang sesuai untuk dibaca. Rekomendasi buku dengan apriori ini
ditambah sebagai fitur di SLIMS. Pada pengujian fungsi fitur dengan
ISO 9126-2 memberikan hasil bahwa fitur berfungsi dengan baik dan
benar. Pengujian kompleksitas dengan cyclomatic complexity
diperoleh nilai 13 yang berarti bahwa prosedur dalam fitur masih
kompleks sehingga harus disederhanakan lagi agar mudah
dikembangkan dan dipelihara. Berdasarkan pengujian lift ratio
menghasilkan 0 < lift < 1 yaitu kombinasi buku yang didapat
memiliki asosiasi yang lemah sehingga tidak sering dipinjam
bersamaan.
Kata kunci: Apriori, Cyclomatic Complexity, ISO 9126-2, Lift Ratio,
Rekomendasi Buku, SLIM


Ketersediaan

PA1357301025Perpustakaan PCR (Rak R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA SI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
Jumlah Halaman : 49 | Ukuran : 21x15 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA SI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this