No image available for this title

Proyek Akhir

Sistem Pendukung Keputusan Untuk Pembelian Mobil dengan Membandingkan Metode Analytic Hierarchy Process dan Fuzzy Associative memory



ABSTRAK
Seiring dengan perkembangan dunia otomotif di Indonesia yang
semakin meningkat, perusahaan pabrikan mobil saling bersaing untuk
memproduksi dan memasarkan mobil-mobil baru dengan spesifikasi
yang semakin beragam. Hal ini membuat para calon pembeli mobil
kesulitan untuk menentukan sendiri mobil mana yang sesuai dengan
kriteria dan kebutuhannya. Berdasarkan permasalahan tersebut maka
dibangunlah sebuah sistem pendukung keputusan untuk pembelian
mobil guna mempermudah para calon pembeli mobil untuk
menentukan mobil mana yang akan dibeli. Sistem ini dibangun dengan
membandingkan hasil rekomendasi mobil oleh metode Analytic
Hierarchy Process (AHP) dan metode Fuzzy Associative Memory
(FAM). Kemudian, dilakukan tiga buah pengujian terhadap sistem
yaitu pengujian black box, pengujian terhadap responden dan
pengujian dengan kuesioner UAT. Didapatkan hasil bahwa seluruh
kebutuhan fungsional sistem telah terpenuhi dan sistem 100% dapat
diterima oleh pengguna. Kemudian, hasil rekomendasi mobil oleh
metode FAM dianggap lebih sesuai dengan harapan pengguna
dibanding hasil dari metode AHP. Calon pembeli mobil menyatakan
bahwa sistem dengan menggunakan metode FAM 1,44% lebih
berguna, 7.1% lebih mudah digunakan, 6.26% lebih mudah dipelajari,
serta 4.67% lebih menarik dibandingkan sistem dengan menggunakan
metode AHP.
Kata kunci: Sistem Pendukung Keputusan, mobil, AHP, FAM


Ketersediaan

PA1355301011Perpustakaan PCR (Rak R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TI
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
Jumlah Halaman : 78 | Ukuran : 21x15 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TI
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this