No image available for this title

Proyek Akhir

Performansi Dynamic Adaptive Streaming Over HTTP (DASH) Menggunakan Vp9 Pada Jaringan LTE



Meningkatnya kebutuhan informasi menyebabkan beragamnya layanan penyedia informasi. Salah satu layanan online yang semakin populer saat ini adalah layanan video streaming. Permasalahan yang umum terjadi pada layanan ini adalah buffering. Untuk mengatasi hal tersebut, dilakukan penelitian dengan judul Performansi Dynamic adaptive Streaming over HTTP (DASH) menggunakan VP9 pada Jaringan LTE. DASH memungkinkan streaming konten media berkualitas tinggi dari internet yang dikirim dari HTTP web server konvensional yang bisa beradaptasi pada kondisi jaringan client. File video original terlebih dahulu akan diencode menggunakan encoder VP9 yang menghasilkan video terkompres dengan beberapa bitrate yang berbeda. Selanjutnya video akan dibuat dalam satu media presentasion description (MPD). Pengukuran QoS diambil ketika client melakukan streaming video. QoS yang akan diperhitungkan yaitu, delay dan throughput. Troughput terbesar yaitu pada pagi hari di yaitu sebesar 155,1 kBps dengan kategori sangat bagus, lalu pada siang hari 145,9 kBps dengan kategori sangat bagus dan malam hari 74,7 kBps dengan kategori bagus. Delay terbesar yaitu pada malam hari yaitu sebesar 0,009429 s dengan kategori yang sangat bagus. lalu pada siang hari 0,004891 s dengan kategori sangat bagus dan pagi hari 0,004790 s dengan kategori sangat bagus. Persentase kemunculan bitrate paling sering pada pagi dan siang hari adalah 1500 kbps dan pada malam hari 500 kbps. Penelitian ini berhasil meminimalisir delay sehingga dapat mengurangi buffering. Kondisi client bergerak dan diam serta berada di dalam dan di luar ruangan tidak berpengaruh signifikan terhadap troughput, delay dan bitrate yang dikirim oleh server.
Kata kunci : video streaming, DASH, VP9, Jaringan LTE, delay, throughput.


Ketersediaan

PA1320301020Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Perpustakaan Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xi, 70hlm.; ilus.: 21cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this