No image available for this title

Proyek Akhir

Perancangan Kelistrikan Pendukung dan Mekanik Pada Sepeda Motor Listrik Berpenggerak Motor BLDC 1.5 kW



Perkembangan teknologi dan mobilitas saat ini, dan dimasa yang akan
datang telah mendorong manusia untuk berinovasi dan menciptakan
alat transportasi yang hemat energy, ramah lingkungan, dan yang
terpenting dapat digunakan sefleksibilitas mungkin. Saat ini mulai
bermunculanlah alat transportasi dengan menggunakan energi listrik
sebagai sumber alternatif untuk menggantikan bahan bakar minyak
bumi sebagai sumber penggerak kendaraan. Adanya penelitian ini
pastinya bertujuan untuk merancang, membuat, serta mengetahui cara
kerja/sistem sepeda motor listrik berpenggerak motor BLDC 1500
Watt dengan pemanfaatan baterai sebagai sumber energi utama untuk
menghidupkan sistem kelistrikan pendukung pada motor tersebut
seperti lampu depan, lampu belakang, klakson, dan komponen
pendukung lainnya. Serta memberikan rancangan mekanik berupa
desain kasar seperti apa perkiraan sepeda motor listrik ini nantinya
akan dibuat. Terealisasinya proyek akhir ini pastinya juga akan diikuti
dengan pengujian terhadap sepeda motor listrik yang dibuat, seperti
ketahanan rangka sepeda motor listrik terhadap beban, serta pengujian
penghidupan kelistrikan pendukungnya, hal ini dilakukan agar dapat
dibuktikannya kehandalan pada sepeda motor listrik ini, serta jika
terdapat kekurangan dapat digunakan sebagai acuan untuk
pengembangan sepeda motor listrik ini kedepannya. Hasil dari
pengujian yang dilakukan didapati bahwa kelistrikan pendukung dapat
tersupply dengan baik denga system voltase 12 volt, serta untuk
ketahanan rangka sepeda motor listrik teruji dengan baik.


Ketersediaan

PA1820305001Perpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TL
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xi, 45 hlm.; 20 x 14 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TL
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this