No image available for this title

Proyek Akhir

Pengaruh Sudut Sudu Turbin Crossflow Terhadap Daya Dan Efisien Pada Pembangkit Listrik Tenaga Pikohidro Menggunakan Aliran Danau Pcr



Pikohidro merupakan pembangkit listrik alternatif sebagai pengganti pembangkit listrik tenaga diesel berbahan bakar fosil seperti solar atau bensin. Dari penelitian sebelumnya bahwa aliran Danau PCR mempunyai energi yang potensial untuk menghasilkan listrik, dimana alat yang digunakan adalah turbin crossflow dan genarator listrik DC menghasilkan energi listrik. Penelitian ini menggunakan sudut sudu turbin crossflow yang bervariasi pada pembangkit listrik pikohidro, dimana variasi sudut sudu turbin crossflow yaitu 20o, 30o, 40o. Selanjutnya, masing – masing variasi sudut dilakukan pengujian berupa tanpa beban (0 Watt) dan menggunakan beban berupa bola lampu pijar sebanyak 10 buah yang masing – masing mempunyai daya 100 Watt. Hasil dari penelitian ini adalah diperoleh performance terbaik terjadi pada pembangkit listrik pikohidro dengan sudut sudu turbin crossflow 400, dengan pemakaian beban sebanyak 10 buah bola lampu LED DC (100 Watt) menghasilkan tegangan sebesar 11,8 Volt dan arus 3,29 A. Daya listrik yang dihasilkan oleh generator setelah melewati Step Down (Penurun Tegangan) adalah sebesar 38,82 Watt , Daya turbin sebesar 53,91 Watt, dan Effisiensi mekanik turbin crossflow sebesar 26,04 %.
Kata Kunci : Variasi Sudut, Turbin Crossflow, Aliran Danau


Ketersediaan

PA1821302030PA TMSPerpustakaan PCR (R)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PA TMS
Penerbit Pustaka Politeknik Caltex Riau : Pekanbaru.,
Deskripsi Fisik
xi, 82 hlm.; 20.5 x 14.5 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PA TMS
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this